Loading...

Download Proposal Franchise Teh Poci Sekarang

Teh Poci, yang didirikan sejak 1940 di Slawi, menawarkan franchise teh celup dengan 600 gerai di seluruh Indonesia. Harga jual produk terjangkau, antara 3.000 hingga 7.000 rupiah. Sistem franchise menggunakan beli-putus dan bahan baku harus dari manajemen.

About Franchise Teh Poci



Teh Poci adalah bisnis kuliner yang dibangun sejak 1940 di Slawi, Jawa Tengah. Pada saat itu masih menyajikan teh asli Slawi sebelum akhirnya berubah menjadi teh celup. Perkembangan zaman, teh poci memiliki franchise dibawah naungan Poci Kreasi Mandiri yang memiliki kantor pusat di Jakarta dan di Pulau Jawa seperti Sukabumi, Slawi, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Madiun, Medan, Malang dan diluar Pulau Jawa seperti Bali dan Pontianak. Di tahun 2020, Teh Poci memiliki 600 gerai yang tersebar di Indonesia. Dengan harga jual produk, setup, bahan baku yang terjangkau berhasil menarik minat calon pengusaha untuk membuka kuliner teh poci.   Menu Franchise Teh Poci



Kisaran harganya tergantung dari pemilihan tempat. Karena mereka mempunyai kemudahan dalam ber-waralaba yaitu bisa menentukan harga pasaran untuk sebuah produk. Rata-rata antara 3 ribu rupiah hingga 7 ribu rupiah.   Franchise Teh Poci



Bisnis minuman ini menggunakan sistem beli-putus saat anda membeli paket franchise. Namun untuk bahan baku wajib harus lewat manajemen, tidak boleh membeli di tempat yang lain.
  • Anda harus mengajukan rencana pemilihan lokasi ke manajemen. Jika pindah lokasi harus meminta izin ke Poci.
  • Jarak antara gerai kurang lebih 1 km.
  • Harga Pake Franchise :
- hemat 5 juta - reguler sekitar 6 juta Harga sudah termasuk mesin sealer cup. Tapi exclude untuk paket hemat cool box, dispenser, sodet, dan alat – alat seduh. - Paket 20 - 25 Juta untuk sewa tempat, biaya karyawan, dan juga bahan baku.  

Apabila masih ada pertanyaan, silahkan hubungi pihak management untuk informasi lebih lanjut

  Informasi mengenai kemitraan, bisa klik disini  

Franchise Serupa