Download Proposal Franchise Maquis Sekarang
Franchise Maquis, asal Kobe Jepang, menawarkan roti dan pastry premium dengan harga terjangkau. Dikenal karena tekstur lembutnya, menu andalannya meliputi Chocolate Grand Cake dan berbagai macam macarons. Tersedia di mall Jakarta sejak 2004.
Franchise Maquis, Si Gemoy Yang Mengenyangkan
Franchise Maquis merupakan toko roti dan pastry asal Kobe Jepang yang berdiri tahun 2002. Di Indonesia sendiri, Maquis pertama kali buka pada tahun 2004 dan dapat ditemukan di pusat kota Jakarta. Franchise ini sekarang dapat ditemuian di beberapa mall kelas atas seperti, Mall Pacific Place, Plaza Senayan, Bellezza Shopping Arcade, Plaza Indonesia, Senayan City, Grand Indonesia, dan Lotte Shopping Avenue Ciputra. Fanchise ini selalu mengedepankan kualitas yang premium tapi dengan harga yang terjangkau. Mulai dari Rp 85.000 saja, anda bisa menikmati satu kreasi unik roti dari franchise ini. Salah satu ciri khas dari Franchise asal Jepang ini adalah rotinya yang sangat lembut serta sempurna di kalangan pengamat ahli pastry. Tidak tanggung - tanggung Franchise ini selalu menggunakan bahan-bahan yang di ekspor dari beberapa negara pelopor roti terenak di dunia.
Menu Ekslusif dan Inovasi Unik Pastry ala Jepang
Franchise Maquis menghadirkan menu kreasi mereka sendiri yang pastinya sudah melalui berkali-kali percobaan dan pengujian dengan para ahli pastry. Menu yang dihadirkan cukup beragam mulai dari lava cake, pudding hingga cheese tart. Salah satu menu andalan mereka adalah Chocolate Grand Cake yang menggunakan coklat pilihan dari Italia dan berkualitas tinggi. Selain itu mereka menjual Macarons dengan berbagai macam rasa seperti strawberry, vanilla, chocolate dan pineapple yang dapat dibeli minimal 5 buah. Cheese tart juga menjadi menu andalan mereka dengan varian Edam Cheese, Matcha, Rare Cheese dan lain-lain.

